Jurnal Pelopor – Presiden Prancis Emmanuel Macron mengeluarkan peringatan keras tentang ancaman perang di luar angkasa. Dalam pidatonya di Toulouse, pusat antariksa dan penerbangan Prancis, Macron menegaskan bahwa konflik modern kini telah merambah ke orbit bumi. Ia menilai, peperangan masa depan tak lagi dimulai di darat, laut, atau udara melainkan di ruang angkasa.
“Perang hari ini telah terjadi di luar angkasa, dan perang masa depan akan dimulai di luar angkasa,” tegas Macron, seperti dilansir AFP, Kamis (13/11/2025).
“Luar angkasa bukan lagi tempat perlindungan, melainkan telah menjadi medan perang.”
Toulouse kini menjadi lokasi markas besar Space Command militer Prancis, yang dibentuk untuk mengawasi keamanan nasional di luar angkasa serta melindungi aset satelit strategis negara itu.
Tuding Rusia Lakukan Spionase dan Serangan Siber
Macron secara terbuka menuding Rusia sebagai aktor utama dalam eskalasi militer di orbit bumi. Setelah invasi besar-besaran ke Ukraina pada 2022, Rusia disebut meningkatkan aktivitas mata-mata di luar angkasa.
“Kendaraan antariksa Rusia memantau satelit-satelit Prancis, terjadi pengacakan massal sinyal GPS, dan serangan siber terhadap infrastruktur luar angkasa,” ujarnya.
Macron bahkan menyinggung dugaan pengembangan senjata nuklir Rusia yang bisa ditempatkan di luar angkasa sebuah ancaman yang menurutnya dapat “menjadi bencana bagi seluruh dunia” bila benar-benar terjadi.
Prancis Tambah Anggaran Militer Antariksa
Dalam pidato itu, Macron mengumumkan tambahan dana sebesar 4,2 miliar euro (sekitar Rp90 triliun) untuk memperkuat sektor militer antariksa Prancis hingga tahun 2030. Dana ini akan digunakan untuk pengembangan sistem peluncur baru yang dapat digunakan kembali, teknologi propulsi hemat biaya, dan mesin berdaya dorong tinggi.
Selain itu, Macron mendorong negara-negara Eropa memperkuat kolaborasi agar tidak kalah bersaing dengan kekuatan luar seperti Amerika Serikat, Rusia, dan Tiongkok. Ia menyebut sektor antariksa Eropa masih “rapuh” dan memerlukan strategi bersama untuk menjadi kompetitif di pasar global.
Era Baru Keamanan Global
Pernyataan Macron menandai babak baru dalam geopolitik dunia — di mana orbit bumi menjadi medan perebutan pengaruh baru antarnegara. Luar angkasa, yang dahulu dilihat sebagai simbol kerja sama ilmiah, kini berubah menjadi arena persaingan strategis dan militer.
Sumber: Detik.com
Baca Juga:
Wow! Negara Komunis Ini Naikkan Tunjangan Guru Sampai 70%
Tren Baru! Brave Pink Hero Green Ramai Dipakai di Medsos
Saksikan berita lainnya:







